10 Universitas Paling Murah di Indonesia


Ingin kuliah, tetapi khawatir tidak bisa membayar biayanya? Tenang saja. Tidak semua universitas mematok biaya yang tinggi. Ada berbagai kampus dengan biaya rendah. Apakah kualitasnya lebih buruk daripada kampus yang mahal? Belum tentu. Bisa jadi, kualitasnya setara atau bahkan lebih baik. Jadi pandai-pandailah dalam memilih tempat kuliah. Berikut ini adalah 10 universitas paling murah di Indonesia.

10. Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati (UIN SGD)


Jika mahasiswa di universitas lain harus membayar jutaan per semester, tidak begitu halnya dengan mahasiswa di UIN SGD. Mereka hanya perlu membayar SPP sebesar Rp 600.000,00 per semester. Murah bukan? Jika kuliah selama 4 tahun atau 8 semester, maka total SPP yang harus dibayar adalah Rp 4.800.000,00. Di universitas lain, jumlah itu hanya cukup untuk membayar satu semester.

Jika berminat menjadi mahasiswa Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati, bersiaplah untuk kuliah di Bandung. Gedung kampusnya terletak di Jalan A.H. Nasution No. 10, Bandung, Jawa Barat. Universitas ini dikenal berkualitas baik. Para mahasiswa tidak hanya diajari teori dan praktik, tetapi juga pendidikan agama.

9. Universitas Sawerigading


Belum pernah mendengar namanya? Kampus ini terletak di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Jika ingin kuliah dengan biaya rendah, pertimbangkanlah untuk mendaftar di sana. Biayanya per semester adalah Rp 500.000,00 hingga Rp 600.000,00. Harga tersebut sudah mencakup segala sarana dan prasarana yang disediakan kampus, seperti perpustakaan, laboratorium, dan sebagainya.

Gedung kampus Universitas Sawerigading terletak di Jalan Kandea 3, Bontoala Tua, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Universitas ini memiliki reputasi yang cukup bagus di masyarakat. Setiap tahun, banyak mahasiswa yang lulus dan langsung bekerja sesuai keahlian masing-masing. Ingin menjadi bagian dari mereka? Jangan sampai kelewatan tanggal tes masuknya!

8. Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya


Sebagai kota besar, Surabaya memiliki sejumlah universitas yang mematok biaya kuliah tinggi. Tetapi tenang saja, ada beberapa kampus yang murah. Salah satunya adalah Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Untuk kuliah di sana, para mahasiswa hanya perlu membayar Rp 500.000,00 hingga Rp 600.000,00 per semester. Biaya tersebut termasuk sangat terjangkau karena biaya hidup di Surabaya tinggi.

Bagaimana dengan kualitas Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya? Tidak perlu khawatir, kampus ini memiliki akreditasi yang baik. Fasilitas penunjang yang disediakan pun cukup lengkap. Jika ingin survey langsung, datang saja ke gedungnya yang terletak di Jalan Semolowaru No. 45, Menur Pumpungan, Sukolilo, Surabaya, Jawa Timur.

7. Universitas Pamulang (UNIPAM)


Jika kuliah di universitas ini, ada dua keuntungan yang diperoleh. Pertama, biaya kuliahnya tergolong murah untuk lingkup Tangerang. Para mahasiswa hanya perlu membayar Rp 600.000,00 per bulan. Lalu keuntungan kedua, biaya tersebut bisa dibayar dengan cara mencicil! Mereka bisa membayar Rp 100.000,00 per bulan. Cara ini sangat cocok untuk para mahasiswa yang tidak bisa membayar kuliah sekaligus.

Universitas Pamulang telah memiliki reputasi yang cukup baik di masyarakat. Selain karena bisa menampung mahasiswa-mahasiswa pandai yang berasal dari kalangan kurang mampu, universitas ini juga konsisten mencetak prestasi. Jika penasaran, datang saja ke gedung kampusnya yang berada di Jalan Surya Kencana No. 1, Pamulang, Tangerang, Banten.

6. Universitas Pelita Bangsa


Ingin kuliah dengan biaya murah di Kota Bekasi? Hal tersebut tidak mustahil. Ada beberapa kampus yang mematok biaya rendah, salah satunya Universitas Pelita Bangsa. Para mahasiswa hanya perlu membayar Rp 400.000,00 hingga Rp 500.000,00. Jika kuliah selama 4 tahun atau 8 semester, maka biaya yang dibayar adalah Rp 3.200.000,00 hingga Rp 4.000.000,00. Murah bukan?

Universitas Pelita Bangsa terletak di Jalan Inspeksi Kali Malang - Tegal Danas, Cibatu, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat. Gedung kampusnya cukup mudah diakses dengan beberapa pilihan transportasi. Bagaimana dengan fasilitasnya? Para mahasiswa bisa menggunakan berbagai sarana gratis seperti perpustakaan.

5. Universitas Mercu Buana Yogyakarta


Mahasiswa yang kuliah di Universitas Mercu Buana Yogyakarta memiliki dua keuntungan. Pertama, biaya kuliahnya hanya Rp 400.000,00 hingga Rp 500.000,00 per semester. Kedua, biaya hidup di Yogyakarta relatif rendah. Harga kos, makanan, dan ongkos transportasi bisa dijangkau oleh berbagai kalangan. Jadi, para mahasiswa bisa lebih hemat.

Di mana alamat gedungnya? Universitas Mercu Buana Yogyakarta terletak di Jalan Wates Km 10, Daerah Istimewa Yogyakarta. Wilayah tersebut tidak terlalu jauh dari pusat kota. Sambil kuliah, para mahasiswa bisa jalan-jalan dan menikmati suasa Yogyakarta yang terkenal damai. Kesenian di kota ini pun sangat beragam. Banyak acara seni yang gratis untuk pengunjung.

4. Universitas Bung Karno


Kampus ini berdiri di bawah naungan Yayasan Pendidikan Soekarno. Diharapkan, para mahasiwa dapat meneladani jejak Bung Karno dan berjasa bagi negara. Biaya kuliahnya murah sekali. Mereka hanya perlu membayar Rp 400.000,00 per semester. Jika kuliah selama 4 tahun atau 8 semester, maka biaya yang perlu dibayar hanya Rp 3.200.000,00. Tentunya ini sangat meringankan mahasiswa.

Ingin mengunjungi kampus ini untuk survey langsung? Gedung Universitas Bung Karno terletak di Jalan Pegangsaan Timur No. 17, Menteng, Jakarta. Wilayah tersebut terkenal bersejarah karena menjadi saksi langsung Bung Karno memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Tunggu apalagi? Segera cari tahu tanggal tes masuknya.

3. Universitas Selamat Sri (UNISS) Kendal


Kampus ini dimiliki dan dikelola oleh Yayasan Wakaf Selamat Rahayu. Pihak yayasan sengaja mematok biaya rendah agar bisa mencakup masyarakat dari berbagai golongan. Untuk kuliah di sini, biaya yang perlu dikeluarkan hanya Rp 250.000,00 per semester! Jika kuliah selama 4 tahun atau 8 semester, maka total biayanya hanya Rp 2.000.000,00! Hal tersebut sangat meringankan mahasiswa.

Harga yang murah tidak berarti kualitasnya buruk. UNISS dikenal memiliki reputasi yang cukup baik di masyarakat. Gedung kampusnya pun dilengkapi dengan sarana dan prasarana yang cukup memadai. Jika ingin berkunjung langsung, datang saja ke Jalan Soekarno - Hatta Km 03, Kendal, Jawa Tengah. Pihak kampus akan menyambut hangat.

2. Sekolah Tinggi Keguruan dan ilmu Pendidikan Kumala (STKIP)


Ingin kuliah dengan biaya yang lebih murah lagi? Pertimbangkanlah untuk mendaftar di Sekolah Tinggi Keguruan dan ilmu Pendidikan Kumala. Para mahasiswa hanya perlu membayar Rp 125.000,00 hingga Rp 400.000,00 per semester. Oleh karena itu, masyarakat dari berbagai kalangan bisa mendaftar. Tidak heran apabila peminatnya cukup banyak.

Sekolah Tinggi Keguruan dan ilmu Pendidikan Kumala terletak di perkotaan. Alamat lengkapnya adalah Jalan Brigjend Sutiyoso, Kota Metro, Lampung. Jika ingin tahu lebih banyak informasi, survey saja langsung ke sana. Setiap tahun, universitas ini membuka beberapa gelombang pendaftaran. Jangan sampai ketinggalan!

1. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Mahardhika


Inilah universitas paling murah di Indonesia! Jika kuliah di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Mahardhika, para mahasiswa hanya perlu membayar Rp 100.000,00 hingga Rp 300.000,00 per semester! Itu berarti, total biayanya adalah Rp 800.000,00 hingga Rp 2.400.000,00 untuk kuliah selama 4 tahun atau 8 semester. Murah sekali bukan? Dengan biaya di bawah 1 juta, sudah bisa kuliah sampai lulus.

Biaya tersebut tergolong sangat murah, sebab Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Mahardhika terletak di Kota Surabaya. Alamat lengkapnya adalah Jalan Raya Wisata Menanggal No. 42A, Surabaya, Jawa Timur. Tunggu apalagi? Jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi mahasiswanya. Saat ini pendidikan tinggi makin murah, maka makin banyak pula orang yang bisa kuliah sampai lulus.